Selasa, 28 Agustus 2012

Cara Membuat Sup jagung





Bahan:
 
1 sdm margarin
800 ml air, didihkan
1 potong dada ayam, rebus, tiriskan, potong dadu kecil
2 tongkol jagung manis, sisir
3 bh sosis, potong, agak tipis
1 btg wortel, potong dadu
1 sdt garam
1 sdt gula pasir
½ sdt kaldu ayam

Haluskan:
 
3 btr bawang merah
2 siung bawang putih
1 sdt merica butir

Cara membuat:
 
Panaskan margarin, tumis bumbu yang dihaluskan sampai harum. Masukkan tumisan bumbu ke dalam air yang sedang mendidih. Beri daging ayam rebus, jagung manis, sosis, dan wortel. Masak sampai matang, tambahkan garam, gula pasir, dan kaldu instan. Aduk rata, angkat dan sajikan panas.

Selamat Mencoba...

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More